Penghargaan Guru Terbaik SMA Islam Al-Azhar 8 Periode 2014
Untuk menjaga tali silaturahim serta kebersamaan antara Guru Sekolah Islam Al-Azhar Summarecon Bekasi dengan Yayasan Syiar Bangsa sebagai pengelola, maka dibuatlah sebuah acara yang rutin diadakan setiap tahunnya. Pada acara tersebut juga disampaikan penghargaan kepada Guru terbaik dari SMA Islam Al-Azhar 8 dan SMP Islam Al-Azhar 31.
Pada acara tersebut bertindak sebagai MC H. Akhmad Faizin, S.Ag., MM., acara diawali dengan Tafsir Ql-Quran dibacakan oleh Nur Hamidah, S.Ag dari SMA Islam Al-Azhar 8 yang isinya membahas tentang makna dari Surah Al-Mujadilah ayat 1-4.
Acara dilanjutkan dengan pemberian sambutan dari Sekretaris Yayasan Syiar Bangsa Bima Himawan, Ketua Jam'iyyah Wid Sugianto, Kepala SMPI Al-Azhar 31 Sopan MS, M.Pd. dan Kepala SMAI Al-Azhar 8 Drs. H. Yayat Suyatna, M.M.
Kemudian sampailah pada acara puncak yaitu pemberian penghargaan kepada Guru terbaik dari SMPI Al-Azhar 31 dan SMAI Al-Azhar 8, dan yang mendapatkan penghargaan tersebut adalah Bagio Wiroto, S.Pd. dari SMPI Al-Azhar Summarecon Bekasi dan Rizky Amaliasari, S.Pd. dari SMAI Al-Azhar 8 Summarecon Bekasi.
Setelah penghargaan diberikan kepada masing-masing guru, acara dilanjutkan dengan doa bersama yang dibacakan oleh Drs. H. Agus Salim, M.Pd.I. dan diakhiri dengan makan bersama.
Bagikan: